MILAN - Ditunjuk sebagai suksesor Leonardo di musim panas 2010, Massimiliano Allegri mencatat debut manis di tahun pertama menukangi AC Milan. I Rossoneri diantarnya menuju tangga juara Serie A Italia musim lalu, pertama bagi Milan sejak 2004.
Eks allenatore Sassuolo itu dikontrak hingga 2012, dan menegaskan ingin menambah masa baktinya di Rossoneri. Namun, ia sadar harapannya itu tergantung pada kestabilan menjaga raihan hasil positif. "Milan adalah klub yang amat fantastis. Saya sangat ingin bertahan di sini untuk waktu lama.
Tapi, itu semua tergantung pada hasil-hasil yang kami dapat," ucap Allegri kepada Rai 1. "Kami memulai sangat baik di tahun pertama saya dengan memenangkan titel liga. Kemudian kami juga berhasil menjuarai Supercoppa Italiana. Saya harap kami dapat mengulangi kesuksesan tersebut."
Musim ini, start Milan tak bisa dibilang mulus. Mereka baru mampu memetik kemenangan di laga keempat dengan menumbangkan Cesena 1-0. Meski begitu, bila menilik pada periode yang sama di Serie A edisi lalu, perolehan poin Milan sebenarnya sama persis: empat angka.
Bedanya, total poin tersebut menempatkan Il Diavoli di peringkat delapan musim lalu, sedangkan kali ini mereka mesti puas bercokol di tangga ke-12 klasemen.
sumber : goal.com
No comments:
Post a Comment