Thursday, August 25, 2011

Ambrosini: Aquilani Akan Memberikan Warna di Milan

Bookmark and Share

MILAN - Gelandang sekaligus kapten tim AC Milan, Massimiliano Ambrosini menyambut baik kabar bakal bergabungnya Alberto Aquilani ke Milan. Ambrosini menilai, kehadiran Aquilani bakal memberikan warna baru dalam pola permainan I Rossoneri.

Aquilani diketahui hampir dipastikan bakal merapat ke Milan, setelah kubu Liverpool menyatakan setuju melepasnya. Kabarnya, mantan gelandang AS Roma ini datang dengan status pinjaman dan kubu Rossoneri akan mempermanenkan statusnya di musim berikutnya dengan mahar 6 juta euro.

Kehadiran Aquilani diprediksi bakal menjadi jawaban buat Milan yang belum menemukan pengganti sepadan sosok Andrea Pirlo yang merapat ke Juventus. Ambrosini sendiri menilai, kehadiran Aquilani takkan mampu menggantikan peran Pirlo yang telah sepuluh tahun mengabdi di San Siro, namun, mantan gelandang AS Roma itu diyakininya akan membuat Milan lebih tangguh.

“Pirlo merupakan sosok dan kepribadian yang tidak tergantikan. Tapi, rasanya kurang bijak dan fair untuk membuat perbandingan,” tutur gelandang veteran 34 tahun ini. “Apakah Aquilani akan menjadi sosok yang tepat buat kami?

Dia pastinya akan sangat berguna, karena dia memiliki karakteristik yang berbeda jika dibandingkan dengan sederet gelandang yang kami miliki,” sambungnya sebagaimana dikutip Football-Italia, Kamis (25/8/2011).

Beberapa waktu lalu, rekan setim Ambrosini, Gennaro Gattuso mengatakan bahwa dia sangat berharap Ricardo Kaka kembali ke Milan, meski playmaker Real Madrid tersebut telah menegaskan ingin tetap berkostum Madrid. Ambrosini sendiri juga cukup antusias dan yakin Kaka bisa kembali menemukan permainan terbaiknya bila memutuskan pulang ke Milan. “Ini (kembalinya Kaka) akan sangat menarik.

Logisnya, kami semua akan sangat bahagia bila dia kembali. Memang, badai cedera dan kondisi kebugarannya yang kerap bermasalah menjadi salah satu kendalanya. Akan tetapi, saya tidak setuju dengan orang yang mengatakan bahwa dia (Kaka) telah memasuki masa senjanya,” pungkas gelandang yang telah mengabdi di Milan sejak 1995 ini.



sumber : okezone.com

No comments:

Post a Comment